4 Tips Menjadi Roamer Terbaik di Mobile Legend
Bermain Mobile Legend mengharuskan gamer untuk memilih role atau peran yang sesuai untuk membantu teman satu tim memenangkan permainan. Salah satu role penting namun sering diabaikan adalah roamer. Mengapa? Karena perannya sangat besar namun sulit dilakukan.
Sebagai roamer, Anda harus bisa melindungi teman satu tim, mencegah lawan memiliki level dan gold lebih tinggi dari teman sendiri, dan jika bisa mengganggu jungle lawan dan pastinya peka dan sadar melihat map. Bagaimana sulit bukan? Itulah mengapa roamer sering dihindari.
Walaupun demikian, peran roamer sangat penting karena bisa membuat permainan lebih seru, mudah dan pastinya meningkatkan kemugkinan menang. Jika Anda tertarik akan peran ini maka ketahuilah beberapa tips menjadi roamer yang baik, yaitu:
1. Pilih Tipe Roamer Berdasarkan Kondisi
Jika ingin menjadi roamer yang baik di Mobile Legend, maka Anda harus tahu terlebih dahulu apa saja tipe roamer di game ini. Setidaknya terdapat 3 tipe roamer di Mobile Legend, yaitu; tanker, support dan attacker.
Roamer paling umum adalah tanker yang berarti hero yang memiliki hp dan defence tinggi seperti Minotaur, Tigreal bisa menjadi contoh konkrit untuk peran ini. Sedangkan hero support seperti Estes, Florin, yang fokus pada healing dan cc.
Kemudian, hero roamer sekaligus tukang serang adalah Hilda dan Saber. Dua hero ini sering digunakan untuk mengganggu jungle lawan dan khusus mengincar hero marksman dan mage.
Setiap tipe roamer ini bisa disesuaikan dengan kondisi pilihan hero lawan dan teman. Jika tim Anda memiliki hero dengan hp rendah maka tanker dan support akan menjadi pilihan terbaik. Jika memang ingin mengganggu lawan maka Anda bisa memakai Saber atau Hilda untuk melakukannya.
2. Kawal Jungler di Awal Permainan
Satu aturan wajib bagi roamer di awal permainan adalah membantu jungler di awal permainan. Minimalnya bantu jungler untuk mendapatkan 2 buff utama. Karena, Anda tidak pernah tahu apakah lawan akan bermain rusuh atau tidak dan hal ini bisa mengganggu progres jungler.
Karena, jungler merupakan damage dealer utama dan membutuhkan item dengan cepat. Jika hal ini terhambat, maka permainan akan lebih sulit dimenangkan.
3. Perhatikan Lane yang Kewalahan
Sebagai roamer, Anda harus peka terhadap map dan siap sedia membantu lane yang kewalahan. Karena, lawan juga akan berusaha mengeroyok teman Anda agar bisa menang lebih mudah nantinya.
Memperhatikan map ini sebenarnya sederhana. Ketika teman Anda bolak-balik ke turret maka Anda bisa berasumsi bahwa teman satu tim kewalahan. Jika memungkinkan Anda datang ke lane tersebut dan bantu untuk push lawan dan jika bisa kalahkan lawan tersebut untuk mendapatkan gold dan exp tambahan.
4. Fokus ke Marksman?
Jika Anda kesulitan cover semua teman, maka sebaiknya fokus saja ke marksman. Mengapa? Karena peluang untuk membalikkan keadaan akan lebih besar ketika marksman teman sudah selesai mendapatkan semua item yang dibutuhkan.
Jadi, dengan menjaga marksman dari awal akan membuat teman bertahan lebih baik dan bisa cepat naik level dan mendapatkan item yang diperlukan.
Tips menjadi roamer di オンラインカジノ merupakan hal yang paling mendasar. Anda bisa mengembangkan hal tersebut sehingga dapat menjadi roamer terbaik di Mobile Legend.